Recent Post

NAGAPASA 2 - CEPAT, TEPAT, MENANG,

Jumat, 08 April 2016

DETASEMEN MATRA 2 PASKHAS JUARA UMUM PEKAN OLAH RAGA LANUD ABD. SALEH


Malang (09/04) Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara hari ini memperingati hari ulang tahunya yang ke-70 yang puncaknya ditandai dengan kegiatan upacara peringatan HUT TNI Angkatan Udara yang dipusatkan di Lanud Halim Perdana Kusuma Jakarta, akan tetapi tidak ketinggalan juga diselenggarakan upacara peringatan HUT TNI Angkatan Udara di Pangkalan Udara di seluruh Indonesia termasuk juga Lanud Abd.Saleh Malang yang pagi ini juga menyelenggarakan upacara peringatan HUT TNI Angkatan Udara. 

Senin, 04 April 2016

DETASEMEN MATRA 2 PASKHAS KUMPULKAN 2 MEDALI DARI CABANG LARI 10 KM







Malang (5/4) Dalam rangkaian kegiatan perlombaan Pekan Olah Raga Lanud Abd.Saleh dalam rangka menyambut HUT TNI Angkatan Udara ke-70 yang diselenggarkan selama kurang lebih tiga Minggu telah ditutup dengan lomba lari yang menempuh jarak 10 km dengan rute area Lanud Abd.Saleh Malang.

Sementara dalam kegiatan lomba lari 10 km pagi ini pelari Detasemen Matra 2 mendominasi perolehan medali dengan menyabet 2 medali sekaligus diantaranya pelari Denmatra 2 Paskhas atas nama Praka Agus Salim dengan waktu 35,49 berhasil memperoleh medali emas disusul pelari Batalyon Komando 464 Paskhas dengan waktu 37,32 dan diurutan ketiga Praka Novi Dwi Ariyanto yang juga merupakan pelari dari Detasemen Matra 2 Paskhas dengan waktu 37,41.

DETASEMEN MATRA 2 PASKHAS JUARA MENEMBAK PEKAN OLAH RAGA ABD.SALEH



Senin 04/04/16 Detasemen Matra 2 Paskhas NAGAPASA memastikan dirinya sebagai kandidat  juara umum dalam Pekan Olah Raga Lanud Abd.Saleh HUT TNI Angkatan Udara ke 70 setelah hari ini kembali menyabet medali emas dari cabang olah raga menembak pistol di lapangan tembak pistol Detasemen Matra 2 Paskhas, meski sehari sebelumnya di perlombaan menembak senapan hanya menempati posisi runner up .